Melonjak 78 Persen, Elitery (ELIT) 2023 Cetak Pendapatan Rp319 Miliar
                                    LISTING - Menteri Pariwisata dan Ekraf Sandiaga Uno kala menghadiri seremoni pencatatan saham perdana Elitery di Main Hall Bursa Efek Indonesia. FOTO - ISTIMEWA
EmitenNews.com - Data Sinergitama Jaya alias Elitery (ELIT) sepanjang 2023 mengemas laba bersih Rp17,04 miliar. Melejit 75 persen dari episode sama tahun sebelumnya senilai Rp9,71 miliar. Ironisnya, laba per saham dasar menukik ke level Rp8,39 dari posisi sebelumnya Rp14,12.
Pendapatan Rp319,58 miliar, melangit 78 persen dari posisi sama tahun sebelumnya Rp178,62 miliar. Beban pokok pendapatan Rp246,22 miliar, bengkak dari episode sama tahun sebelumnya Rp131,64 miliar. Laba kotor terakumulasi Rp73,35 miliar, surplus 56 persen dari fase sama 2022 senilai Rp46,97 miliar.
Beban operasional Rp64,71 miliar, bengkak dari Rp38,36 miliar. Biaya keuangan Rp2,19 miliar, bengkak dari Rp805,36 juta. Penghasilan keuangan Rp362,77 juta, menanjak dari Rp85,88 miliar. Pendapatan usaha lainnya Rp15,38 miliar, menanjak dari Rp4,82 miliar.
Laba sebelum pajak penghasilan Rp22,19 miliar, naik dari Rp12,71 miliar. Beban pajak penghasilan Rp5,09 miliar, bengkak dari posisi sama akhir tahun sebelumnya Rp3,07 miliar. Laba bersih tahun berjalan Rp17,09 miliar, melesat signifikan dari edisi akhir 2022 sebesar Rp9,63 miliar.
Total ekuitas terkumpul Rp119,87 miliar, melesat signifikan dari akhir tahun sebelumnya sebesar Rp54,69 miliar. Total liabilitas Rp107,89 miliar, bengkak 65 persen dari akhir tahun sebelumnya sebesar Rp65,03 miliar. Total aset Rp227,77 miliar, melejit 90 persen dari periode akhir tahun sebelumnya Rp119,73 miliar. (*)
Related News
                            Pengendali Arkadia Digital (DIGI) Serok Saham Rp1,8M
                            WTON Rajai Pasar, Kantongi Pendapatan Rp2,5T di Q3-2025
                            CUAN Dipegang Prajogo 84,08%! Investor Tembus 111.665 Orang
                            PSAB Minta Restu Lepas Tambang Anak Usaha USD540 Juta
                            BSSR Tebar Dividen Interim USD35 Juta, Yield Jumbo!
                            Laba Bank BJB (BJBR) Rontok 32 Persen Sisa Rp790,6M di Q3 2025
                    
                
                
            
                                
                
                    
                    
                    
                    
                    
                    
                    
            
            




