EmitenNews.com - PT Pemeringkat Efek Indonesia (PEFINDO) menegaskan peringkat idA+ untuk Obligasi Berkelanjutan I Global Mediacom Tahap I Tahun 2017 Seri B sebesar Rp6,3 miliar dan Obligasi Berkelanjutan III Global Mediacom Tahap I Tahun 2022 Seri A sebesar Rp312,67 miliar.

 

Selanjutnya peringkat idA+(sy) untuk Sukuk Ijarah Berkelanjutan I Global Mediacom Tahap I Tahun 2017 Seri B sebesar Rp14 miliar dan Sukuk Ijarah Berkelanjutan III Global Mediacom Tahap I Tahun 2022 Seri A sebesar Rp220,16 miliar, yang akan jatuh tempo pada 7 Juli 2023 dan 15 Juli 2023.

 

Perusahaan berencana melunasi obligasi dan sukuk yang akan jatuh tempo menggunakan hasil dari aksi korporasi dalam jangka pendek, sementara saldo kas dan setara kas secara konsolidasi per 31 Maret 2023 sebesar Rp1,47 triliun.

 

Global Mediacom adalah perusahaan induk dengan entitas-entitas anak utama bergerak dalam bisnis media berbasis konten, iklan, pelanggan, dan online.

 

Pada tanggal 31 Maret 2023, pemegang saham terdiri dari PT MNC Asia Holding Tbk (45,75%), manajemen (0,47%), Drs. Lo Kheng Hong (6.51%), serta masyarakat (47,27%, masing-masing di bawah 5%).