Perkuat Konektivitas di Papua Barat Daya, Bandara Deo di Sorong Tambah Rute Penerbangan
Bandar Udara Domine Eduard (DEO) Sorong, menambah satu rute penerbangan perintis yakni Sorong-Kebar dan sebaliknya. dok. Tribunnews.
EmitenNews.com - Ini bagian dari upaya memperkuat konektivitas antarwilayah di Papua Barat Daya. Bandar Udara Domine Eduard (DEO) Sorong, menambah satu rute penerbangan perintis yakni Sorong-Kebar dan sebaliknya, dengan maskapai Susi Air PK-BVK.
Dalam keterangannya yang dikutip Sabtu (6/1/2024), Kepala Bandara DEO Sorong, Cece Tarya di Sorong, menjelaskan penambahan rute penerbangan ini menjadi penting. Tujuannya mempermudah akses mobilitas masyarakat sekaligus memperkuat konektivitas antarwilayah di Provinsi ke-38 di Tanah Air itu.
"Kami sudah meluncurkan penerbangan perintis sehingga ada kenaikan di tahun ini dari enam rute menjadi tujuh sekarang. Rute yang baru adalah Kebar-Sorong," jelas Kepala Bandara DEO Sorong.
Selain penambahan rute penerbangan di awal 2024, juga ada kenaikan frekuensi dari sebelumnya dua kali seminggu, mulai saat ini ke masing-masing rute menjadi tiga kali dalam seminggu.
"Ini semakin melengkapi kebutuhan pelayanan mobilisasi masyarakat dari satu wilayah ke wilayah lain di Papua Barat Daya," kata Cece Tarya. ***
Related News
Survei LPEM UI, Harga Lebih Terjangkau Mobil Bekas Jadi Pilihan
Reli Emas 2025 Fantastis, Begini Prospeknya Tahun Ini
Pemerintah Pangkas Produksi Batu Bara, APBI Ingatkan Soal Tenaga Kerja
Bos Danantara Pastikan Ada Tambahan Saham Warga Asli Papua di Freeport
Sekuritas Valas BI Hadir Kembali, Kali Ini Bernilai Rp1,61 Triliun
Pertama Kali Dalam 9 Tahun, Lifting Minyak Lewati Target APBN





