Sajikan Wisata Medis, Layanan Unggulan Murni Sadar (MTMH) Siapkan Manjakan Pasien
EmitenNews.com - PT Murni Sadar (MTMH), mengantongi sertifikat sebagai rumah sakit (RS) penyelenggara Wisata Medis Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut). Sertifikat itu, diserahkan Direktur Pelayanan Kesehatan Rujukan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dr. Siti Khalimah. Penyerahan itu, berlangsung di Ruangan Auditorium Lantai 8 RS Murni Teguh Memorial Hospital, pada 15 Agustus 2022.
Penyerahan sertifikat RS penyelenggara Wisata Medis itu, juga dihadiri Ketua Perhimpuan RS Seluruh Indonesia (Persi) Sumut dr. Syaiful Sitompul, Kepala Dinas Kesehatan Medan dr. Taufiq Ririansyah, dan Kepala Dinas Pariwisata Kota Medan Agus Suriono.
Usai menerima sertifikat sebagai RS penyelenggara wisata medis, dr. Mutiara, Presiden Direktur PT Murni Sadar menyebut sebagai salah satu penyelenggara wisata medis di Medan, perseroan akan terus berusaha mengembangkan seluruh jaringan rumah sakit di bawah naungan Murni Teguh Hospitals, agar pasien-pasien tidak perlu berobat ke luar negeri untuk mendapatkan pelayanan kesehatan, cukup di Medan.
Murni Sadar juga menargetkan pasien-pasien luar, dan dalam negeri berobat di Medan. Dengan menjadi salah satu rumah sakit dengan memiliki layanan unggulan berupa layanan kardiovaskular dan kanker. ”Itu menjadi salah satu bukti Murni Teguh Hospital layak untuk menyelenggarakan layanan wisata medis,” tutur Mutiara.
RS Murni Teguh layak menyelenggarakan layanan wisata medis, dengan pertimbangan sisi pelayanan bagus sehingga memang layak. begitu juga layanan unggulan (kardiovaskular dan kanker) juga sudah dinilai, dan layak untuk ditawarkan sebagai wisata medis. (*)
Related News
Produksi Batu Bara Melonjak, Laba 2025 PKPK Melesat 136,8 Persen
Genjot Eksplorasi, AMMN Habiskan USD3,03 Juta Pada Kuartal IV 2025
Kejar Cadangan Baru, TINS Gelontorkan Rp42,7 Miliar
Pengendali Gaspol Rencana Go Private, Free Float META Semakin Mini
Labeli Obligasi TPIA Rp6 Triliun idAA-, Ini Alasan Pefindo
Private Placement, Pengendali FOLK Lego Jutaan Lembar Harga Diskon





