EmitenNews.com - PT Summarecon Agung Tbk. (SMRA) melaporkan adanya penambahan modal pada dua entitas anak melalui perusahaan terkendalinya pada 13 November 2025. 

Aksi korporasi ini dilakukan oleh PT Serpong Cipta Lestari, yang menyuntikkan modal sebesar Rp139,1 miliar kepada PT Serpong Cipta Kreasi serta Rp92,7 miliar kepada PT Lestari Kreasi.

Corporate Secretary SMRA, Lydia Tjio, dalam keterangannya Senin (17/11) menegaskan bahwa injeksi dana tersebut tidak membawa konsekuensi pada bisnis utama Perseroan.

“Peningkatan modal ini tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha SMRA,” ujar Tjio.

Perseroan menyampaikan bahwa seluruh proses dilakukan sesuai ketentuan dan merupakan bagian dari penguatan struktur permodalan di level entitas anak.