Wahana Anugerah Serok 976,60 Juta Saham Tower Bersama (TBIG) Rp2.080 per Lembar

EmitenNews.com - Wahana Anugerah Sejahtera (WAS) menambah koleksi saham Tower Bersama Infrastructure (TBIG). Itu ditunjukkan dengan menyerok 976.600.000 helai alias 976,60 juta lembar. Pembelian dilakukan pada harga Rp2.080 per eksemplar.
Aksi pembelian Wahana Anugerah telah dilakukan pada Selasa, 28 Maret 2023. Nah, menyusul skema harga itu, Wahana Anugerah cukup mengeluarkan dana sekitar Rp2,03 triliun. ”Transaksi untuk kepentingan investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tulis Helmy Yusman Santoso, CFO/Corporate Secretary Tower Bersama.
Dengan pelaksanaan transaksi itu, tabungan Wahana Anugerah terus meningkat. Kali ini, donasi saham Wahana Anugerah terkumpul 2,09 miliar lembar alias 9,26 persen. Bertambah 4,31 persen dari sebelum transaksi dengan tabulasi 1,12 miliar eksemplar alias 4,95 persen.
Per 28 Februari 2023, pemegang saham Tower Bersama antara lain Bersama Digital 16,61 miliar eksemplar alias setara dengan porsi kepemilikan 73,344 persen, masyarakat 5,67 miliar lembar atau 25,029 persen, dan saham treasuri 368,74 juta helai alias 1,62 persen. (*)
Related News

Internet Rakyat Bikin Laba Bersih Surge (WIFI) Melesat 182 Persen

Segar Kumala (BUAH) Setujui Bagikan Dividen Rp21M

KB Bank (BBKP) Perkuat Infrastruktur Pengelolaan Sampah di Kota Kupang

Saham MTEL Dibidik, Bisa Tembus ke Sini!

Mitratel (MTEL) Cetak Laba Rp526M di Kuartal I-2025

Cipta Sarana Medika (DKHH) Patok IPO Rp132 per Saham