Aksi Senyap, Pengendali Fap Agri Divestasi 64,25 Juta Saham FAPA
                            EmitenNews.com - Prinsep Management Ltd mengurai kepemilikan saham Fap Agri (FAPA). Itu ditunjukkan dengan melego 64.250.000 helai alias 64,25 juta eksemplar. Transaksi senyap di pasar negosiasi tersebut dibantu oleh BCA Sekuritas, dan Bank HSBC Indonesia. 
Berdasar data KSEI, pelepasan saham sebanyak itu, dilakukan pada Selasa, 23 Mei 2023. Dengan pelaksanaan transaksi itu, tabungan saham perusahaan di 3rd Floor, J&C Building, Road Town Tortola, VG1110, British Virgin Islands, Singapore mengalami penyusutan secara signifikan.
Yaitu, berkurang 1,77 persen menjadi 2,83 miliar eksemplar atau sekitar 78,13 persen. Jauh mengerucut bila dibanding dengan sebelum transaksi dengan donasi tidak kurang dari 2,90 miliar eksemplar alias selevel dengan porsi kepemilikan sekitar 79,9 persen. 
Per 30 April 2023, pemegang saham Fap Agri antara lain Prinsep Management Ltd 2,93 miliar lembar atau 80,75 persen, Fangionoperk 154,25 juta helai alias 4,25 persen, dan masyarakat 544,41 juta eksemplar selevel dengan porsi kepemilikan 15 persen. (*)
Related News
                            Pengendali Arkadia Digital (DIGI) Serok Saham Rp1,8M
                            WTON Rajai Pasar, Kantongi Pendapatan Rp2,5T di Q3-2025
                            CUAN Dipegang Prajogo 84,08%! Investor Tembus 111.665 Orang
                            PSAB Minta Restu Lepas Tambang Anak Usaha USD540 Juta
                            BSSR Tebar Dividen Interim USD35 Juta, Yield Jumbo!
                            Laba Bank BJB (BJBR) Rontok 32 Persen Sisa Rp790,6M di Q3 2025
                    
                
                
            
                                
                
                    
                    
                    
                    
                    
                    
                    
            
            




