Anak Usaha Rukun Raharja (RAJA) Kantongi Kredit Dari Bank Mandiri (BMRI) USD16 Juta
EmitenNews.com - PT Rukun Raharja Tbk (RAJA) menyampaikan bahwa Anak usahanya yaitu PT. Raharja Energi Tanjung Jabung (RETJ) telah menandatangani Perjanjian Fasilitas Kredit dengan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk.(BMRI) pada tanggal 8 Juni 2023.
Yuni Pattinasarani Corporate Secretary RAJA dalam keterangan tertulisnya Senin (12/6) menuturkan bahwa dalam penandatangan tersebut RETJ memperoleh fasilitas Kredit dari BMRI dengan total USD16 juta.
"Fasilitas Kredit ini akan dipergunakan untuk kebutuhan investasi RETJ,"tuturnya.
Yuni menambahkan bahwa perolehan fasilitas ini tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha RAJA.
Related News
RUPSLB LABS Setujui Perombakan Direksi, Raditia Nurcahya Mundur
Merdeka Gold Resources (EMAS) Dukung Penanganan Banjir di Pohuwato
Bencana Sumatera, Bank Mandiri-Kemenhan Bangun Lima Jembatan Bailey
Buyback BBCA Maret-Mei 2025, BCA Realisasikan Rp8.828,19 per Saham
Divestasi Berlanjut, Komut MEDS Dipastikan Masih Tetap Pegang Kendali
Direksi Hermina Serok Saham HEAL Rp15,64M, Kepemilikannya jadi Segini





