EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di  Bursa Efek Indonesia (BEI), hingga penutupan perdagangan sore hari ini Selasa (24/5) menguat 73,36 poin atau 1,07% ke level 6.914,14. Sementara investor asing mencatatkan penjualan bersih alias net sell  Rp57,5 miliar  diseluruh pasar.

 

Total  perdagangan  di BEI hingga penutupan sore hari ini  mencapai 22,43 miliar saham dengan total nilai Rp 16,45 triliun. Investor asing melakukan aksi beli sebesar Rp4,6 triliun dan aksi jual asing sebesar Rp4,7 triliun. Sehingga investor asing mencatatkan pembelian bersih atau net buy Rp57,5 miliar diseluruh pasar.

 

Sebanyak 272 saham naik, 261 saham turun dan 162 saham stagnan.  Saham - saham yang nilainya terbesar jual asing atau net sell adalah Bank Central Asia Tbk (BBCA) senilai Rp 165,4 miliar, Telkom Indonesia (Persero) Tbk (TLKM) senilai Rp 158,6 miliar, Bank Mandiri (BMRI) senilai Rp89 miliar, Bukit Asam (PTBA senilai Rp64 miliar, Adaro Energi (ADRO) senilai Rp33 miliar, Bukalapak (BUKA) senilai Rp25 miliar dan Elang Mahkota Teknologi (EMTK) senilai Rp24 miliar.

 

Saham-saham yang tergolong top gainer antara lain; WINR yang naik 45 point atau menguat 34,35% ke level 176. AKSI menguat 25,00% atau bertambah 56 point ke level 280. RMKE menguat 24,29% atau naik 130 point ke level 665. ADES menguat 23,18% atau naik 1.120 point ke level 5.950. APII yang naik 19,59 point atau menguat 39% ke level 238.

 

Saham-saham yang tergolong top losser antara lain; DSSA -2.675 point atau melemah -6,96% ke level 35.750. POLL melemah -6,95% atau koreksi -40 point ke level 535. SGER terkoreksi -210 point atau melemah -6,93% ke level 2.820. IPPE turun -20 point atau melemah -6,89% ke level 270. CSMI melemah -300 point atau turun -6,81% ke level 4.100.

 

Sedangkan saham-saham dengan pembelian bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Rp 167,3 miliar, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI) Rp 74,5 miliar dan PT Sinar Mas Multiartha Tbk (SMMA) Rp 65,1 miliar.