Emiten Layanan Kesehatan BMHS Bidik Pertumbuhan Double Digit Pada 2026
Layanan NICU RSIA Bunda Jakarta
EmitenNews.com - Memasuki 2026, industri kesehatan nasional bergerak ke fase yang semakin matang dan selektif, dengan pertumbuhan yang lebih bertumpu pada kualitas layanan, keselamatan pasien, serta keberlanjutan jangka panjang. Arah tersebut sejalan dengan dukungan pemerintah melalui peningkatan anggaran kesehatan dalam APBN 2026 untuk memperkuat program nasional dan kesiapan ekosistem layanan kesehatan.
Perubahan demografi, mulai dari meningkatnya populasi keluarga muda, prevalensi penyakit kronis, hingga bertambahnya kelompok usia lanjut, turut mendorong kebutuhan layanan kesehatan yang terintegrasi dan berkesinambungan. Kondisi ini menuntut rumah sakit tidak hanya memperluas kapasitas, tetapi juga membangun sistem layanan berbasis siklus hidup.
President Director PT Bundamedik Tbk (BMHS) Agus Heru Darjono menilai, diferensiasi di industri kesehatan kini tidak lagi ditentukan oleh kecepatan ekspansi, melainkan oleh konsistensi mutu layanan. “BMHS tidak hanya berfokus pada perluasan kapasitas, tetapi pada pengembangan layanan yang terintegrasi dan berkelanjutan sesuai kebutuhan kesehatan keluarga di setiap fase kehidupan,” ujarnya.
Seiring meningkatnya kompleksitas kebutuhan medis, BMHS menempatkan pengembangan layanan medis kompleks sebagai fokus strategis. Sepanjang 2025, Perseroan telah menghadirkan sejumlah layanan unggulan, termasuk transplantasi ginjal dan Robotic Skin Sparing Mastectomy pertama di Asia Tenggara. Penguatan kapabilitas klinis tersebut ditopang oleh SDM dan pemanfaatan teknologi medis presisi secara terukur.
Di tengah tantangan kenaikan biaya operasional dan kebutuhan investasi jangka panjang, BMHS tetap optimistis mencatatkan pertumbuhan pendapatan double digit pada 2026 dengan menjaga profitabilitas dan arus kas yang sehat. Strategi tersebut dijalankan melalui optimalisasi aset eksisting, termasuk penambahan kapasitas tempat tidur secara bertahap hingga 2027.
“Kami melihat 2026 sebagai momentum konsolidasi pertumbuhan yang sehat dengan fokus pada efisiensi, pemanfaatan aset, dan penciptaan nilai tambah jangka panjang,” pungkas Agus.
Related News
Chandra Asri Perkuat Efisiensi Lewat CASS
Kinerja BBCA 2025 Sesuai Ekspektasi, Prospek 2026 Lebih Kinclong!
Emiten Infrastruktur PBSA Optimistis Capai Target Laba Rp202 Miliar
Perkuat Ekosistem Digital, Surge (WIFI) Gandeng PT Pos Indonesia
Tiga Saham Dikunci BEI, Ini Perkiraan Pembukaannya
Jadi Mitra PBSI, BNI Perkuat Langkah Atlet Pelatnas di Panggung Dunia





