EmitenNews.com - HM Sampoerna (HMSP) mengeksekusi transaksi afiliasi senilai Rp191,95 miliar. Suntikan modal itu mengaliri anak usaha perseroan yaitu Golf Taman Dayu (GTD). Itu dilakukan untuk mendongkrak kinerja operasional GTD. 


Transaksi itu, melibatkan perseroan dengan PT GTD. Di mana, GTD merupakan anak usaha perseroan. Transaksi afiliasi tersebut tidak mengandung benturan kepentingan. ”Transaksi telah diteken pada 31 Januari 2023,” tulis Yly Suardy, Corporate Secretary HM Sampoerna.


Saat bersamaan, PT Taman Dayu (TD) memberi pinjaman kepada GTD senilai Rp191,95 miliar. Transaksi itu masuk ranah afiliasi. Pasalnya, baik Taman Dayu, dan GTD merupakan anak usaha perseroan. 


Suntikan modal dari Taman Dayu tersebut untuk mendongkrak performa Golf Taman Dayu. Transaksi afiliasi tersebut tidak mengandung benturan kepentingan. Maklum, seluruh informasi material telah diungkap dengan detail. (*)