Lebih Murah, Direksi Ini Bungkus 414.800 Saham Sumber Global (SGER) Rp2.000 per Lembar
EmitenNews.com - Venkateswaran Venkatraman menambah tabungan saham PT Sumber Global Energy (SGER). Sebagai salah satu direksi, Venkateswaran membeli 414.800 saham perseroan. Aksi itu dilakukan dengan harga Rp2.000 per lembar.
Penambahan koleksi saham senilai Rp829 juta itu, telah terjadi pada Selasa, 17 Mei 2022. Transaksi tersebut, diklaim sebagai investasi. ”Pembelian untuk investasi dengan status kepemilikan saham secara langsung,” tulis Venkateswaran.
Menyusul transaksi itu, tabulasi saham warga berkebangsaan India tersebut bertambah menjadi 1.019.716 lembar alias 1,01 juta lembar setara 0,05 persen. Melesat 0,02 persen dari sebelum transaksi dengan hanya 604.916 lembar selevel dengan porsi kepemilikan 0,03 persen.
Per 31 Mei 2022, pemegang saham Sumber Global Energy antara lain PT Sumbermas 1,09 miliar lembar atau 54,41 persen, masyarakat 357 juta setara 18,24 persen, Vivi Ramalyati Hutama 179 juta lembar alias 9,17 persen, Welly Thomas 122 juta lembar selevel 6,27 persen, Antonius Gunawan Gho 105 juta sebesar 5,37 persen, dan Rochman Nur Hakim 99 juta lembar sebanyak 5,07 persen. (*)
Related News
Bos IPCM Serok Saham Lagi Harga Atas, Ini Tujuannya
Kolaborasi FIFGROUP dan Maucash Transformasi Finansial di IMOS 2024
Pefindo Tetapkan Peringkat idAA Prospek Stabil Untuk Antam (ANTM)
Tambah Muatan, Bos Ini Tampung 2 Juta Saham RAJA
Lego Kapal AWB Petroleum Superior, TAMU Raup USD13,78 Juta
Kompak! Laba dan Pendapatan MBSS Kuartal III 2024 Anjlok 12 Persen