MCAS Terima Pengunduran Diri Anie Yunianto dari Posisi Direktur

Ilustrasi PT M Cash Integrasi Tbk. (MCAS). Dok. MCAS.
EmitenNews.com - Direktur PT M Cash Integrasi Tbk. (MCAS) Mohammad Anis Yunianto mengundurkan diri. Perseroan telah menerima surat permohonan pengunduran diri Mohammad Anis Yunianto pada 17 Januari 2025.
Direktur dan Corporate Secretary MCAs, Rachel Stephanie dalam keterangan tertulisnya Senin (20/1/2025) menuturkan bahwa untuk memenuhi 33/POJK.04/2014, permohonan pengunduran diri dari anggota Direksi yaitu Direktur dari jabatannya akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Perseroan terdekat.
Mohammad Anis Yunianto memegang jabatan sebagai Direktur Perseroan sejak tahun 2017 hingga sekarang.
Sebelumnya, Anis pernah menjabat sebagai Kepala Divisi Pemasaran & Operasional di PT Smart Telecom (2011 - 2012), Direktur Operasional di PT Mitra Komunikasi Nusantara (2012 - 2014). ***
Related News

BRI Dukung Pendidikan Lewat Gerakan Ini Sekolahku

Dirut Bank KB Bukopin (BBKP) Mundur, Kenapa?

Prima Andalan (MCOL) Bagi Dividen Rp195 per Saham, Cek Jadwalnya

Emiten TP Rachmat (ASSA) Rilis Kinerja Kuartal I, Begini Hasilnya!

Laba Hasnur Shipping (HAIS) Anjlok 42,2 Persen di Kuartal I-2025

UNTD Sebar Dividen Minimalis, Cek Jadwalnya!