Mitra Komunikasi Nusantara (MKNT) Suntik Modal Digifast Kreasi Rp21 Miliar

EmitenNews.com - PT. Mitra Komunikasi Nusantara Tbk (MKNT) melakukan peningkatan modal dasar serta modal ditempatkan dan disetor entitas anak, yakni PT Digifast Kreasi Indonesia (PT DKI).
"Dalam hal ini, kami (MKNT) menyetor modal pada PT DKI sebesar Rp21 miliar dengan mempertahankan kepemilikan saham akhir perseroan pada PT DKI sebesar 75%," terangnya," kata Direktur Utama MKNT, Jefri Junaedi, melalui keterangan tertulisnya.
"Transaksi ini untuk memperkuat permodalan dan diharapkan dapat meningkatkan kegiatan operasional entitas anak," tambah Jefri.
Jefri menjelaskan bahwa anak usahanya tersebut telah meningkatkan modal dasar dari sebelumnya Rp50 miliar menjadi Rp85 miliar. Kemudian modal disetor dan ditempatkan juga meningkat dari sebelumnya Rp24 miliar menjadi Rp52 miliar.(fj)
Related News

Empat Petinggi BJBR, Kompak Tambah Kepemilikan Saham

Griptha Putra (GRPH) Lapor Sudah Gunakan Semua Dana IPO Rp18,31M

Ditopang Bisnis Real Estate, Impack Pratama (IMPC) Raih Kinerja Stabil

Sarimelati (PZZA) Berbalik Untung di Kuartal I-2025

Grup Lippo (MLPT) Jadwalkan Pembagian Sisa Dividen Rp86 per Lembar

Perkuat Bisnis Mobil Bekas, Toyota Suntik ADMO (ASII) Rp2 Triliun