EmitenNews.com - PT Multi Hanna Kreasindo Tbk (MHKI) telah menetapkan harga perdana dalam Initial Public Offering (IPO) di level Rp160 per saham. Sehingga dana yang bakal diraup senilai Rp120 miliar dari haril IPO.

Dalam prospektus e-ipo Selasa (2/4) perusahaan Pengelolaan (treatment) Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun (B3) dan Non B3 serta Perdagangan Besar tersebut mulai menggelar Penawaran umum pada 2-4 April 2024. Bertindak sebagai penjamin pelaksana emisi efek yaitu NH Korindo Sekuritas.

 

MHKI menawarkan sebanyak-banyaknya 750.000.000 saham baru dengan nilai nominal Rp50 setiap saham. Jumlah saham yang ditawarkan tersebut setara sebanyak-banyaknya 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh dalam Perseroan setelah IPO.

Seluruh dana yang diperoleh dari hasil IPO setelah dikurangi biaya-biaya emisi efek, akan digunakan sekitar 78,33% untuk belanja modal perseroan yang tergolong dalam capital expenditure (capex), di antaranya sekitar 60,32% digunakan untuk capex di rencana pabrik baru perseroan di Lamongan, Jawa Timur.


Sementara sekitar 39,68% digunakan untuk pembelian capex di head office. Sisanya digunakan untuk modal kerja (working capital), yaitu penambahan persediaan dan biaya operasional.