PACK Ungkap Rencana Aksi Transaksi Jumbo
Potret Salah Satu Agenda RUPS Tahunan emiten PACK. FOTO - Flexypack.com
EmitenNews.com - PT Abadi Nusantara Hijau Investama Tbk. (PACK) tengah ancang-ancang merumuskan aksi korporasi besar melalui Penambahan Modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) dalam bentuk penerbitan Obligasi Wajib Konversi (OWK).
Magdalena Veronika, Direktur Utama PACK mengemukakan per Senin (19/8) skema rights issue ini berpotensi menerbitkan hingga 35 miliar saham baru, yang jika seluruhnya dikonversi akan menyebabkan dilusi kepemilikan pemegang saham eksisting mencapai 95,58%.
Dana hasil penerbitan OWK ini nantinya akan digunakan untuk mendanai akuisisi 30% saham PT Konutara Sejati dan 34,5% saham PT Karyatama Konawe Utara dari Denway Development Ltd.
Total nilai transaksi akuisisi ditakar mencapai Rp2,7 triliun. Adapun, kedua perusahaan tersebut bergerak di sektor pertambangan nikel, sehingga merambah sekaligus memperkuat ekspansi bisnis juga diversifikasi portofolio investasi PACK.
Dalam prospektus ringkasnya disebutkan bahwa, PT Eco Energi Perkasa selaku pengendali PACK, akan bertindak sebagai pembeli siaga alias standby buyer untuk menyerap sisa saham dan/atau efek bersifat ekuitas yang tidak diambil pemegang saham lainnya. Via skema ini, perseroan menjamin seluruh dana target dapat terkumpul.
Rincian harga pelaksanaan maupun jadwal rights issue masih menunggu restu persetujuan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang dijadwalkan berlangsung pada 25 September 2025.
Related News
RUPSLB LABS Setujui Perombakan Direksi, Raditia Nurcahya Mundur
Merdeka Gold Resources (EMAS) Dukung Penanganan Banjir di Pohuwato
Bencana Sumatera, Bank Mandiri-Kemenhan Bangun Lima Jembatan Bailey
Buyback BBCA Maret-Mei 2025, BCA Realisasikan Rp8.828,19 per Saham
Divestasi Berlanjut, Komut MEDS Dipastikan Masih Tetap Pegang Kendali
Direksi Hermina Serok Saham HEAL Rp15,64M, Kepemilikannya jadi Segini





