“Selain 20 ribu barel minyak per hari, ada juga potensi produksi gas sebesar 60 MMSCFD dari blok ini,” ucap Bahlil dalam Peresmian Produksi Perdana Lapangan Minyak Forel dan Terubuk, Jumat.

Apabila produksi gas bisa berlangsung paling cepat pada 2026, maka Indonesia bisa surplus gas, dan pemerintah bisa mengarahkan fokusnya pada pencapaian target lifting minyak sebesar 1 juta barel per hari, yang ditargetkan terwujud pada 2029-2030. ***