07/10/2021, 16:19 WIB
EmitenNews.com - - Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) hari ini Kamis (7/10) menetapkan Profesor Rofikoh Rokhim menjadi Wakil Komisaris Utama/Komisaris Independen menggantikan posisi Ari Kuncoro yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Komisaris Utama.
RUPSLB juga menetapkan Heri Sunaryadi sebagai Komisaris Independen. Kemudian perusahaan juga melakukan perubahan nomenklatur direksi, yakni Direktur Hubungan Kelembagaan dan BUMN menjadi Direktur Bisnis Wholesale dan Kelembagaan, serta Direktur Konsumer menjadi Direktur Bisnis Konsumer.
"Pengangkatan akan berlaku efektif setelah uji kemampuan dan kepatutan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)," kata Direktur Utama BRI Sunarso, dalam konferensi pers virtual, Kamis (7/10).
Dengan begitu susunan Dewan Komisaris BRI, sebagai berikut:
Komisaris Utama: Kartika Wirjoatmodjo
Wakil Komisaris Utama / Komisaris Independen: Rofikoh Rokhim
Komisaris Robin Indrajad: Hattari
Komisaris : Nicolaus Teguh Budi Harjanto
Komisaris : Hadiyanto
Komisaris Independen : R. Widyo Pramono
Komisaris Independen: Hery Sunaryadi
Komisaris Independen : Hendrikus Ivo
Komisaris Independen : Dwi Ria Latifa