Sugiman Halim Divestasi 29 Juta Saham Bumi Resources Minerals (BRMS), Ikuti Transaksinya

EmitenNews.com - Sugiman Halim mendivestasi 29 juta saham Bumi Resources Minerals (BRMS). Transaksi tersebut telah dilakukan pada 2 Maret 2022. Namun, aksi jual tersebut tidak dilengkapi dengan penjelasan harga.
Menyusul transaksi itu, koleksi saham Sugiman Halim berkurang 0,02 persen menjadi 11,20 miliar lembar alias setara 7,90 persen. Mengalami reduksi dari sebelumnya sebanyak 11,23 miliar lembar setara 7,92 persen.
Pada 4 Februari 2022 lalu, Sugiman juga melepas 248.906.000 alias 248,90 juta lembar. Namun, pada 3 Februari 2022, Sugiman terlebih dulu memborong 1.396.648.000 atau 1,39 miliar lembar.
Selain Sugiman, pemegang saham Bumi Resources Minerals per 25 Februari 2022 antara lain 1st Financial Company 14,25 miliar lembar atau 10,05 persen, Emirates Tarian Global 35,59 miliar lembar setara 25,1 persen, dan masyarakat 6,27 miliar lembar selevel 4,42 persen. (*)
Related News

BRI Imbau Masyarakat Waspada Bahaya Klik Tautan Palsu

Bank Raya Luncurkan Fitur Raya Story, Bantu Nasabah Kelola Keuangan

Ini Penilaian Pefindo Terkait Peringkat Garuda (GIAA)

Bos NSSS Tampung 38,42 Juta Saham Harga Bawah

Borong SCMA Rp25M, EMTK Kini Kuasai 65,37 Persen Saham

Manuver Bos IOTF! Jual-Beli Saham Bikin Cuan Gede