EmitenNews.com -PT MD Pictures Tbk (FILM) bakal merilis banyak film berkualitas di 2023. Selain itu, perseroan juga akan terus menggarap seri digital yang ditujukan untuk beberapa  over the top  (OTT) platform.

 

Perseroan  on-track  dengan strategi membuat film-film bioskop yang berkualitas tinggi dan diminati penonton. "Setiap kuartal akan ada 1 sampai 2 film layar lebar yang akan menjadi 'jagoan'," ungkap Direktur Utama MD Pictures (FILM) Manoj Punjabi dalam keterangan pers, Sabtu (10/6/2023).

 

Sebelumnya pada 19 April 2023, MD Pictures telah merilis film terbarunya berjudul Sewu Dino yang hingga saat ini mampu meraih lebih dari 4,8 juta penonton. Dengan dirilisnya Sewu Dino, FILM kembali menduduki posisi teratas  box office  2023 dan masih terus bertambah.

 

"Sedangkan dari segi digital kami memiliki relasi yang sangat baik dengan berbagai OTT platform," papar Manoj.

 

Manoj juga mengatakan, pada 2023, FILM akan merilis banyak seri digital berkualitas tinggi yang saat ini sedang diproduksi di beberapa platform. "Saya yakin dan optimis film-film tersebut akan sukses," tambahnya.

 

Pada kuartal I-2023, FILM mencatatkan penjualan digital di kuartal I-2023 meroket sebesar 440,5% menjadi Rp32,7 miliar dari Rp 6 miliar di Kuartal I-2022 dan memberikan kontribusi sebesar 60,8% dalam pos penjualan. Laba neto di kuartal I-2023 sebesar Rp 1,6 miliar dan penghasilan komprehensif yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp 2,9 miliar.