IHSG Naik 0,59 Persen di Sesi I, MTEL, BBTN, INTP Top Gainers LQ45
Screen pergerakan saham di BEI
EmitenNews.com - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup menguat hingga akhir perdagangan sesi pertama hari ini, Jumat (11/10). HSG menguat 44,336 poin atau 0,59% ke 7.524,416 di Bursa Efek Indonesia (BEI).
Total volume transaksi bursa mencapai 9,57 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 4,03 triliun. Sebanyak 324 naik. Ada 211 saham turun harga dan 241 flat.
Penguatan IHSG ini disokong oleh seluruh indeks sektoral. Di mana, sektor dengan penguatan terbesar dicatat oleh Sektor Properti dan Real Estate yang melonjak 3,04% di akhir sesi pertama.
Selanjutnya, Sektor Infrastruktur yang naik 1,39%, Sektor Barang Baku yang naik 1,25% dan Sektor Energi yang menguat 0,88%.
Selanjutnya, Sektor Barang Konsumen Non-Primer yang menguat 0,73%, Sektor Transportasi & Logistik yang naik 0,66% dan Sektor Perindustrian yang menguat 0,51%.
Berikutnya, Sektor Kesehatan yang naik 0,45%, Sektor Barang Konsumen Primer yang menguat 0,39%, Sektor Keuangan naik 0,18% dan Sektor Teknologi yang menguat 0,04%.
Top gainers LQ45 pada siang ini terdiri dari PT Dayamitra Telekomunikasi Tbk (MTEL) naik 5,69%, PT Bank Tabungan Negara Tbk (BBTN) naik 3,96%, dan PT Indocement Tunggal Prakarsa Tbk (INTP) naik 2,9%.
Top losers LQ45 pada siang ini adalah PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) turun 1,1%, PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) turun 0,99%, dan PT Astra Internation Tbk (ASII) turun 0,98%.
Related News
Mandiri (BMRI) Tambah Jangkauan Transfer Valas Hingga 17 Mata Uang
Akselerasi Program Tiga Juta Rumah, BTN Tawarkan Solusi Ini
Dorong Kedaulatan AI, Indosat (ISAT) Gelar Indonesia AI Day 2024
IHSG Ditutup Naik 0,60 Persen, Cek Saham dan Sektornya
Indeks Nikkei Ditutup Naik 0,49 Persen
LPEI Biayai Ekspansi Richeese Factory ke Malaysia