Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia 2025 Sebesar 75,90
Data terbaru Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia tahun 2025 tercatat sebesar 75,90, meningkat 0,88 poin dibandingkan tahun sebelumnya.(Infografik: BPS)
EmitenNews.com - Data terbaru Badan Pusat Statistik (BPS) menyebut Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Indonesia tahun 2025 tercatat sebesar 75,90, meningkat 0,88 poin dibandingkan tahun sebelumnya sebesar 75,02. Seluruh indikator penyusun IPM mengalami peningkatan.
Umur Harapan Hidup (UHH) saat lahir mencapai 74,47 tahun atau meningkat 0,32 tahun dibandingkan tahun sebelumnya. Harapan Lama Sekolah (HLS) penduduk umur 7 tahun ke atas sebesar 13,30 tahun atau meningkat 0,09 tahun dibandingkan tahun sebelumnya.
Sementara itu, Rata-rata Lama Sekolah (RLS) penduduk umur 25 tahun ke atas sebesar 9,07 tahun atau meningkat 0,22 tahun dibandingkan tahun sebelumnya.
Sedangkan pengeluaran riil per kapita per tahun (yang disesuaikan) sebesar 12.802.000 rupiah, meningkat 461.000 rupiah dibandingkan tahun sebelumnya.(*)
Related News
Harga Properti Residensial Triwulan III Tumbuh Tipis
Harga Emas Antam Naik Rp9.000 per Gram
Ekspor Fesyen Capai Rp108,5 Triliun, Besar Potensi Busana Muslim
Prabowo Resmikan Proyek Petrokimia Rp62T di Cilegon, Terbesar di ASEAN
Manufaktur Kembali Tumbuh di Atas Pertumbuhan Ekonomi Nasional
Hadir di ITB, BTN Gencar Cari Inovasi Baru Perumahan





