RMKE Sebut Habiskan Dana Miliaran Rupiah Eksplorasi di Muara Enim
Salah satu kegiatan tambang batu bara RMKE.
EmitenNews.com - PT RMK Energy Tbk (RMKE) melalui entitas anaknya PT Truba Bara Banyu Enim melaporkan telah melakukan aktivitas eksplorasi batubara di wilayah Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim, Sumatra Selatan, sepanjang Juli 2025.
Direktur RMKE Vincent Saputra RMKE menyebutkan total biaya eksplorasi yang telah dikeluarkan mencapai Rp1,54 miliar.
Kegiatan eksplorasi dilakukan menggunakan metode direct drilling, di mana tim berhasil menyelesaikan 13 titik pengeboran dengan total kedalaman 1.467 meter. Hasil kegiatan ini akan menjadi dasar untuk memperluas area eksplorasi berikutnya.
“Perseroan akan melanjutkan titik pemboran pada tahap selanjutnya sebagai bagian dari program eksplorasi berkelanjutan,” tulis Vincent dalam laporan resmi, dikutip Rabu (7/10/2025).
Langkah eksplorasi ini menjadi bagian dari strategi RMKE dalam memperkuat pasokan batubara jangka panjang dan mendukung keberlanjutan operasi logistik energi perseroan di wilayah Sumatra Selatan
Related News
OPMS Buka Aksi Korporasi Besar Tambah 16 Lini Usaha Baru
Pemegang Saham CDIA Melesat! Nambah 13 Ribu Lebih dalam Sebulan
PNGO Tebar Dividen Interim Rp90 per Saham, Yield Tembus 2,86%
Maybank Sekuritas Tampung 5,13 Persen Saham SMIL, Porsi Dirut Menyusut
3 Hasil RUPS terakhir MKNT dari Pinjaman hingga Perubahan Manajemen
Saat Menguat, Saham YOII Kena Aksi Jual Dapen Bank Jateng





