Simak! Tiga Emiten Ini Masuk Cum Date Dividen Interim Pekan Depan
Gambar gedung Bursa Efek Indonesia (BEI)
EmitenNews.com - Tiga emiten akan melaksanakan pembagian dividen interim dengan cum date yang dijadwalkan pada pekan depan. PT Avia Avian Tbk (AVIA), PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA), dan PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk (SMAR) telah mengumumkan rencana tersebut, memungkinkan pemegang saham yang tercatat pada tanggal-tanggal tersebut untuk menerima pembayaran dividen interim sesuai ketentuan.
Pertama, PT Avia Avian Tbk (AVIA) yang akan membagikan dividen interim sebesar Rp11 per saham.
Jadwal cum date di pasar reguler dan negosiasi adalah 12 November 2024, sedangkan di pasar tunai pada 14 November 2024. Ex date di pasar reguler dan negosiasi jatuh pada 13 November, dan di pasar tunai pada 15 November.
Kemudian Tanggal pencatatan atau recording date ditetapkan pada 14 November, dan pembayaran dividen dijadwalkan pada 21 November 2024.
Kedua, PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) yang telah menetapkan dividen interim sebesar Rp35 per saham, dengan cum date di pasar reguler dan negosiasi pada 12 November 2024, dan di pasar tunai pada 14 November 2024.
Pembayaran dividen untuk pemegang saham TBLA akan dilakukan pada 20 November 2024.
Terakhir, PT Sinar Mas Agro Resources and Technology Tbk (SMAR) yang juga akan membagikan dividen interim sebesar Rp105 per saham.
Cum date di pasar reguler dan negosiasi ditetapkan pada 11 November 2024, dan di pasar tunai pada 13 November. Ex date di pasar reguler dan negosiasi jatuh pada 12 November, dan di pasar tunai pada 14 November, dengan jadwal pembayaran dividen pada 20 November 2024.
Ketiga jadwal pembagian dividen ini memberikan kesempatan bagi pemegang saham yang memenuhi syarat pada tanggal-tanggal tersebut untuk menerima dividen interim, sesuai dengan pengumuman masing-masing perusahaan.
Related News
Hasil RUPST, AMOR akan Bagikan Dividen Tunai pada 24 November 2025
Perkuat Posisi, Buana Graha Utama Kini Kuasai 47,72 Persen Saham MICE
PSAB Dapat Restu Jual Tambang Emas ke Grup Astra (UNTR)
Belum Lama Menjabat! Dirut RISE Putuskan Mundur
Grup Harita (CITA) Kantongi Kredit Jumbo USD100 Juta
Dirut HEAL Rajin Borong Saham Miliaran Rupiah, Ini Alasannya





