Bank Bukopin (BBKP) Terbitkan Obligasi Berkelanjutan I Rp136 Miliar
Bank Bukopin Tbk (BBKP) menyampaikan bahwa jumlah pokok yang terbitkan sebesar Rp136,01 miliar dengan bunga 6,80% per tahun berjangka waktu tiga tahun.
EmitenNews.com - Dengan telah berakhirnya masa penawaran umum obligasi berkelanjutan II tahap I tahun 2025 Bank Bukopin Tbk (BBKP) menyampaikan bahwa jumlah pokok yang terbitkan sebesar Rp136,01 miliar dengan bunga 6,80% per tahun berjangka waktu tiga tahun.
Menurut keterangan perseroan Senin disebutkan, bunga obligasi dibayarkan setiap tiga bulan dan pembayaran pertama ada 4 Oktober 2025.
Sedangkan penerbitan obligasi subordinasi berkelanjutan IV tahap I tahun 2025 berjumlah pokok Rp248 miliar yang terdiri dari dua seri.
Jumlah pokok seri A sebesar Rp50 miliar berbunga 7,25% per tahun dan jangka waktu lima tahun sementara seri B berjumlah Rp198 miliar dan bunga 7,70% per tahun dan jangka waktu tujuh tahun.(*)
Related News
Bencana Sumatera, Bank Mandiri-Kemenhan Bangun Lima Jembatan Bailey
Buyback BBCA Maret-Mei 2025, BCA Realisasikan Rp8.828,19 per Saham
Divestasi Berlanjut, Komut MEDS Dipastikan Masih Tetap Pegang Kendali
Direksi Hermina Serok Saham HEAL Rp15,64M, Kepemilikannya jadi Segini
Rogoh Rp2,95 Miliar, Pengendali Borong Saham WGSH Harga Bawah
Ini Dia OWK yang Mengiringi Rights Issue PACK Rp3,2 Triliun





