EmitenNews.com - Bank BTPN, via Jenius mengedepankan semangat kokreasi, dan kolaborasi sepanjang lima tahun terakhir. Sederet inovasi, dan fitur revolusioner dihadirkan melalui proses kokreasi, dan kolaborasi. Itu dilakukan untuk menyediakan solusi relevan dengan kebutuhan masyarakat digital savvy Indonesia terus berkembang. 


Irwan S. Tisnabudi, Digital Banking Head Bank BTPN, menjelaskan perjalanan lima tahun Jenius mendapat sambutan positif dari masyarakat digital savvy Indonesia. “Dalam kurun waktu lima tahun ini, lebih dari 3,5 juta digital savvy Indonesia telah menjadi pengguna Jenius, dan 170 ribu. Di antaranya telah membuka akun bisnis Jenius untuk mengembangkan bisnisnya. Respons luar biasa ini semakin menguatkan komitmen kami dalam menghadirkan solusi life finance yang simpel, cerdas dan aman untuk membantu mereka mengelola keuangan dan kehidupan dengan lebih baik ,” terang Irwan. 


Proses kokreasi dan kolaborasi dengan masyarakat digital savvy ini juga terus Jenius lakukan selama pandemi. Hasilnya, Jenius menghadirkan fitur-fitur yang membantu masyarakat digital savvy bertransaksi dan mengelola keuangan mereka di tengah perubahan selama pandemi ini. Fitur-fitur tersebut antara lain: Jenius for Business, Moneytory, Kolaborasi Jenius X BNI TapCash, Jenius QR, Tampilan baru Jenius, dan kolaborasi dengan beragam partner melalui Jenius Pay. 


“Inovasi dan pengembangan produk yang relevan merupakan prioritas bagi Jenius. Fitur-fitur yang kami luncurkan selama pandemi merupakan hasil dari suara, ide, dan masukan masyarakat digital savvy yang mengalami perubahan cara menjalani kehidupan termasuk dalam mengelola keuangan. Contohnya adalah Moneytory yang membantu pengguna dapat mencatat pengeluaran dan pemasukan dengan lebih mudah. Selain itu, kami juga meluncurkan Jenius for Business terdiri dari Akun Bisnis Jenius dan juga Bisniskit membantu digital savvy untuk memulai dan mengelola bisnis,” ujar Irwan. 


Proses kokreasi di Jenius dilakukan melalui beragam saluran dan kegiatan. Hingga Oktober 2021, Jenius telah mendengar lebih dari 1 juta suara dari 35 ribu Co.Creator, atau anggota komunitas Jenius Co.Create terdaftar di platform cocreate.id. Selain itu, Jenius juga mendengar masukan dan ide digital savvy melalui lebih dari 600 survei daring, diskusi kelompok terpumpun, wawancara mendalam yang melibatkan lebih dari 83.000 anggota masyarakat digital savvy Indonesia. 


Jenius Co.Create telah menyelenggarakan 105 acara luring dan 110 acara daring yang diikuti lebih dari 8.000 anggota masyarakat digital savvy yang tersebar di berbagai kota di Indonesia hingga luar negeri seperti Oslo, Singapura, dan Selandia Baru. Semangat kokreasi dan kolaborasi ini juga diwujudkan dalam acara tahunan, yaitu Jenius Co.Creation Week kembali diselenggarakan pada 6–10 Desember 2021.


Jenius Co.Creation Week 2021 dilaksanakan secara hybrid, melalui daring dan luring, dari JNM Bloc, Yogyakarta. Jenius Co.Creation Week kali ini mengusung tema ‘Re.Creation’, yang mengajak masyarakat digital savvy Indonesia berekreasi menikmati beragam acara dan konten inspiratif dapat menjadi penyegaran dari rutinitas sehari-hari. 


Penentuan tema ini mengambil makna Rekreasi sebagai penyegaran kembali dari rutinitas sehari-hari atau melakukan hal yang menggembirakan hati seperti hiburan atau piknik dan Re- kreasi, yakni membentuk dan menata kembali cara hidup setelah pandemi. Rangkaian acara Jenius Co.Creation Week 2021 terdiri dari kompetisi, workshop, conference dan talks yang melibatkan berbagai tokoh inspiratif untuk berbagi pikiran, cerita dan pengalaman mereka sesuai dengan tiga pilar Jenius Co.Creation Week yaitu Technology (menghadirkan solusi di dunia serba digital ini), Life (inspirasi mengenai kreativitas, kesehatan, dan cara melestarikan lingkungan), dan Finance (membentuk kembali keuangan di masa pascapandemi). 


Melengkapi rangkaian acara Jenius Co.Creation Week 2021, Jenius mengadakan Live Talks pada 10 Desember 2021, yang terbagi dalam tiga sesi dengan tema berbeda serta bisa diikuti secara daring maupun luring dari JNM Bloc, Yogyakarta. 


Pada sesi pertama yang bertajuk The Value of Investing for Your Life in the Long Run, Jenius menghadirkan Jessica Wijaya, Founder JIC dan CEO Sayakaya dan Budi Raharjo, CFP, Pendiri dan Direktur OneShildt Financial Independence. Sesi ini berlangsung pada pukul pukul 14.30 - 16.00 dan dipandu oleh Astari Aslam (Stock Market Enthusiast, Part of JS Portofolio). 


Pada sesi Live Talks selanjutnya, Jenius menggandeng Jacob Gatot S, Co-founder M Bloc Space Group dan Yuanita Agata, Head of Marketing and Communications Tencent Technology Indonesia (JOOX) dengan tema Recreating How People Interact and Hangout Amidst Pandemic dan dipandu oleh Yuda Wiyasa (Co-Founder & Business Director of Maika Collective) pada pukul 16.30-18.00. 


Sebagai sesi penutup, Jenius mengangkat tema NFT: Potential Recreation of Indonesia's Digital Art yang akan dibahas bersama dengan Bryan Lie (Creator/Artist of God Complex & On1Force) dan dipandu Arsita Iswardhani (Seniman Pertunjukan, Aktor, Performance Maker). Sesi terakhir ini akan berlangsung pada pukul 19.00-20.30. 


“Memasuki tahun kedua pandemi, kita terjebak dalam rutinitas menjemukan yang menyebabkan pergerakan kita masih sangat terbatas. Terlepas dari berbagai respons atas keterbatasan ini, nyatanya ada satu hal yang menyatukan kita, yaitu kejenuhan. Oleh karena itu, kami berharap Jenius Co.Creation tahun ini bisa menjadi medium untuk menyegarkan kembali pikiran di tengah segala keterbatasan yang ada,” tutup Irwan. (*)